Keberadaan sofa dalam sebuah ruang interior rumah minamalis, sangat memegang peranan penting untuk melengkapi keindahan dan kenyaman bagi penghuninya maupun para tamu yang berkunjung ke rumah kita.
Pemilihan sofa yang berkualitas tentu harus menjadi prioritas utama, karena kualitas yang baik akan memperpanjang umur sofa, dan tentu ini adalah merupakan investasi yang berharga, karena anda tidak harus selalu menyiapkan dana segar hanya untuk urusan sofa.
Pemilihan sofa yang berkualitas tentu harus menjadi prioritas utama, karena kualitas yang baik akan memperpanjang umur sofa, dan tentu ini adalah merupakan investasi yang berharga, karena anda tidak harus selalu menyiapkan dana segar hanya untuk urusan sofa.
Selain kualitas yang baik, ada beberapa hal berkenaan dengan sofa yang mungkin harus anda perhatikan, sehingga bukan hanya kenyamanan sebagai tempat duduk saja yang harus di perhatikan, antara lainnya adalah ..
Pertama, ukuran sofa, menyesuaikan ukuran sofa dengan luas ruangan adalah hal pertama yang harus diperhatikan, pilihlah desain yang minimalis dan simpel untuk ruangan yang lebih sempit, untuk ruang yang besar, anda bisa lebih leluasa dalam pemilihan desain dan bentuk sofa.
gambar : images.google.com
Kedua, tinggi punggung sofa, ini juga harus menjadi perhatian, jangan sampai orang yang duduk di sofa menjadi seolah tenggelam, punggung sofa yang terlalu tinggi juga bisa menghalangi pandangan mata untuk bisa menikmati suasana dalam ruang itu.
Ketiga, sesuaikan dengan kegunaan, untuk sofa ruang tamu, kita bisa memilih sofa dengan yang agak sedikit keras atau tidak terlalu lembut, hal ini karena jika terlalu lembut, membuat tamu kita sulit berdiri karena tenggelam dalam sofa. Untuk ruang keluarga, anda bisa memilih sofa yang lebih lembut, sehingga lebih nyaman digunakan untuk istirahat.
Keempat, tinggi dan bentuk sofa. Untuk memilih sofa yang serasi, pilihlah sofa dengan desain yang tidak terlalu tinggi, yang justru bisa membuat kaki menggantung. Begitu juga dengan ukuran dan kedalam sofa, pastikan sofa yang akan dibeli bisa dan muat untuk menampung keseluruhan badan. Pilihlah sandaran nyaman, yaitu tidak terlalu tegak maupun terlalu miring.
Kelima, bahan pelapis sofa. Banyak sekali jenis bahan yang di gunakan sebagai pelapis luar dari bahan katun, sutra, beludru, kulit asli maupun kulit sintesis, tentu semua itu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing baik dari segi harga, kualitas maupun perawatan. Untuk itu pilihlah yang sesuai dengan selera dan kantong anda.
Beberap tips untuk memilih sofa diatas semoga bisa memberikan sedikit wawasan, salam bahagia dan sukes selalu untuk anda.
Tips Memilih Sofa untuk Dekorasi Interior
4/
5
Oleh
Dekorasi Ruangan Kita